Mantapkan Tim Pirprovsu,PBVSI Simalungun Kembali Gelar Pertandingan Eksebisi

IMG-20220527-WA0000.jpg

Jawa Maraja Simalungun.BenuaNews..com-Bertempat di Nagori Moho,kecamatan Jawa Maraja Bahjambi. Kamis 26/05/2022 jam 15.30.Persatuan Bola Voli Simalungun(PBVSI-red) menggelar pertandingan eksebisi guna memantapkan tim yang akan mewakili kabupaten Simalungun di kejuaraan voli antar pelajar dan piala Gubernur Sumatera Utara.

Seluruh pengurus harian PBVSI Simalungun Turut hadir pada pertandingan eksebisi tersebut ,antara lain; Ketua harian Kasno Kuswoyo,ST,Sekertaris Jenderal Abdul Khalid ,S,Pd,Bendahara umum Suprayogi,Ketua bidang organisasi Abdul Muin Purba,S,Pd,Ketua bidang Binpres Juhri Harahap,S,Pd,Ketua bidang Dana,Dedi Sinaga,SmHk dan wasit PBVSI Simalungun P.Simanjuntak dan Herwana.

Pertandingan eksebisi antara Tim Jarongas vc melawan tim Porprovsu ini guna memantapkan tim Simalungun yang akan di utus di piala Gubernur.

Sekjen PBVSI Simalungun Abdul khalid ,S,Pd menjelaskan bahwa pertandingan ini adalah untuk menseleksi atlit.”Dalam pertandingan ujicoba ini selain menseleksi kemajuan skill dan power individu atlit,kami juga akan merampingkan jumlah yang akan di bawa ke kejuaraan Porprovsu,” ujar sekjen A.Khalid.

Sementara itu ketua harian bapak Kasno Kuswoyo,ST menjelaskan “Semula jumlah atlit sebelum seleksi berjumlah 80 orang dari 32 Kecamatan.Dan saat ini tersisa sebanyak 20 orang,dan di karenakan peraturan,kita nantinya hanya bisa membawa 12 orang pemain,” ujar Kasno Kuswoyo,ST.

Jalannya pertandingan;
Pertandingan antara Tim Jarongas vc binaan bapak Suprayogi melawan tim Porprovsu Simalungun di mulai sekitar pukul 16.00wib, Pertandingan dengan sistim 3-0 ini berlangsung seru dan menyita tepuk riuh penonton yang memadati halaman pertandingan. Kejar menggejar angka terjadi di antara kedua tim.Pertandingan yang di pimpin wasit P.Simanjuntak dan Ade Herwana itu pada set pertama tim Jarongas vc menang dengan skor 25-19. Dan di set ke Dua tim Porprovsu unggul dengan skor 25-20. Kemudian dilanjut dengan set ke Tiga dan melalui zust tim Jarongas vc kembali memimpin dengan perolehan skor 27-25 . Setelah break pertandingan set ke Empat berlanjut kembali dan perjuangan tim porprovsu berhasil dengan skor 25-20.Di karenakan hasil berimbang 2-2 maka memaksakan pertandingan final dengan game 15 angka.Disinilah para pemain benar-benar menunjukkan kwalitasnya,dan kejarmengejar angka terjadi sampai beberapa kali just.Akan tetapi keberuntungan jatuh pada tim Jarongas vc,melalui smash tajam mendatar mengakhiri pertandingan dengan skor 15-11 untuk kemenangan tim Jarongas vc,dengan manager tim bapak Suprayogi yang juga bendahara umum PBVSI Simalungun.

Sekitar pukul 17.45 acara pun selesai dan dilanjutkan dengan penggarahan dari pengurus bidang PBVSI Kabupaten Simalungun.

“Jaya,Maju dan berprestasi untuk Voli Simalungun.” tutup Dedi Sinaga,Abdul Muin dan Juhri Harahap mengakhiri perbincangan dengan Media Benua News.com

(Dedi Sinaga SmHk)

scroll to top