Musi banyuasin,- Malang tak dapat di tolak, mujur tak dapat di raih, itulah pribahasa yang digambarkan nasib seorang pemuda bernama Anton Mariadi, ber alamat di Dusun l Desa Bandar jaya Kecamatan Sekayu Kabupaten Musibanyuasin, Jum’at (02/07/2021).
Anton Mariadi ( 25 ) mengalami cidera pada tulang kaki akibat musibah yang menimpa dirinya pada 2 tahun yang lalu, semenjak kejadian tersebut Anton tidak dapat beraktivitas seperti biasa dan hanya bisa berdiam diri di rumah dengan keadaan yang tidak dapat berjalan,dan ia berharap kepada uluran tangan untuk membantu seperti bantuan tongkat dan bantuan lainnya.
Dari banyaknya jenis bantuan, terutama saat pandemi Covid-19 mewabah yang dikucurkan oleh Pemerintah pusat dan daerah Muba namun sangat disayangkan tak satupun dari program bantuan tersebut ia dapatkan.
ā€¯Sampai sekarang belum ada bantuan dari pemerintah pak harapan saya berharap kepada pemerintah Muba melalui Dinas terkait memberikan bantuan ucapnya,”
Kepala desa Bandar jaya Rosidin ketika di kunjungi di kantor desa mengatakan nanti kami akan masukan datanya untuk penerima bantuan baik bantuan Desa maupun bantuan dari dinas sosial Muba, tapi amat di sayangkan penantian bantuan tersebut sampai saat ini belum juga terealisasi.
Terpisah, kepala Dinas Sosial melalui Kabid Stabilitas H, Taufik S.E, M.Si ketika di bincangi di ruang kerjanya mengatakan kami merasa berterima kepada awak media Ini yang mana telah membantu kami memberikan informasi bahwa masih ada Warga Kita yang ada di muba Ini membutuhkan uluran tangan seperti hal pemuda yang bernama Anton membutuhkan tongkat penyandang untuk keperluan sehari-hari
“untuk itu siapkanlah berkas syarat Pertama, harus ada PM 1 (surat pengantar) surat permohonan dari Kadus / Kelurahan setempat, fotokopi KTP, fotokopi KK, dan foto seluruh badan ukuran ucap H.taupik,”
Senada juga di sampaikan Camat Sekayu M Taisir Gunawan, SSos, MM. Ketika di bincangi di ruang kerjanya mengatakan, laporan anda sudah saya baca melalui pesan whatsapp begitu juga anda telah melapor kepada pemerintah desa setempat juga Dinas sosial artinya laporan anda sudah di tanggapi , dan adinda harus bersabar begitu banyak permasalahan di Muba Ini harus di selesaikan ucapnya”.
(Rusdian/red)