Komandan Posramil Warungpring Koramil 10/Moga Berikan Materi Wasbang Kepada Siswa SMK Islam Terpadu Al Hikmah

https://Benuanews.com – Pemalang – Dalam upaya membentuk karakter generasi muda dan menanamkan rasa cinta tanah air, Komandan Posramil Warungpring Koramil 10/Moga Peltu Hasan Bisri berikan materi wawasan kebangsaan kepada siswa siswi Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Islam Terpadu Al Hikmah Warungpring dalam rangka Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah ( MPLS ) Tahun Ajaran 2023/2024.

Kegiatan tersebut berlangsung di Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Islam Terpadu Al Hikmah desa Mereng kecamatan Warungpring kabupaten Pemalang, Selasa (18/7/2023).

Dalam keterangannya Peltu Hasan Bisri mengatakan, kegiatan ini bertujuan agar para siswa siswi terbentuk karakter yang berbudaya ketimuran, dengan menjunjung tinggi adat istiadat yang berlandaskan Pancasila.

“Kegiatan ini juga sebagai upaya melatih kedisiplinan untuk mencegah terjadinya kenakalan remaja. Serta memberikan pelatihan mental dan fisik kepada siswa dan siswi dalam membentuk karakternya agar semakin baik dan kuat, dengan dilandasi kedisiplinan dan ketekunan, maka akan tercipta anak bangsa yang berjiwa Pancasila dan berwawasan kebangsaan.” ujarnya.

Peltu Hasan Bisri berharap, dengan adanya kegiatan ini para siswa-siswi SMK) Islam Terpadu Al Hikmah Warungpring memiliki akhlak dan budi pekerti yang baik.

“Guna mencapai cita-citanya dalam mengharumkan nama sekolah dan membanggakan orang tuanya,” pungkasnya.
Sementara itu, Kepala Sekolah SMK Islam Terpadu Al Hikmah Warungpring Zaenal Abidin, S.Pd.I mengucapkan terima kasih kepada Komandan Posramil Warungpring Koramil 10/Moga Peltu Hasan Bisri yang telah bersedia meluangkan waktunya menjadi nara sumber dalam kegiatan kali ini.

”Dengan harapan anak-anak mengerti untuk lebih cinta tanah air sebagai tanah tumpah darahnya”, pungkas kepala sekolah.

(Surya)

scroll to top