Categories: Daerah

Inilah Sosok Rosyid, Peserta yang Lantang Protes Hasil Ujian Tulis Perangkat Desa Bago

Lumajang,Benua News.com – Polemik ujian tulis penjaringan dan penyaringan perangkat Desa Bago, Kecamatan Pasirian, yang digelar Kamis (11/9/2025), masih terus menjadi sorotan. Dari sejumlah peserta yang menyuarakan protes, nama Abdul Rosyid muncul sebagai sosok paling vokal mempertanyakan transparansi panitia.

Rosyid menilai adanya kejanggalan pada pelaksanaan ujian tulis, terutama setelah munculnya peserta dengan nilai sempurna (100). Ia bahkan menuding ada indikasi ketidakadilan, mulai dari soal yang diduga ditandai hingga proses administrasi pendaftaran yang dianggap bermasalah.

Siapakah sebenarnya Rosyid? Berikut biodata singkat pria yang lantang menyuarakan keberatannya:

Biodata Abdul Rosyid

* Nama Lengkap: Abdul Rosyid
* Tempat, Tanggal Lahir Lumajang, 29 September 1990
* Jenis Kelamin: Laki-laki
* Pendidikan Terakhir: SMA
* Alamat Rumah : Dusun Krajan 2, RT 01 RW 05, Desa Bago, Kecamatan Pasirian, Lumajang
* Pekerjaan: Wirausaha
* Nomor HP: 085843555721

Pengalaman Organisasi & Pekerjaan

1. Anggota PPS Desa Selok Awar-Awar (2018–2019)
2. Ketua PPK Kecamatan Pasirian (2023–2024)

Dengan pengalaman di dunia kepemiluan, Rosyid mengaku memiliki kepekaan terhadap proses seleksi yang semestinya transparan dan akuntabel. Itulah yang membuatnya berani lantang bersuara ketika melihat dugaan kejanggalan dalam ujian perangkat desa kemarin.

> “Saya hanya ingin proses ini benar-benar transparan dan adil. Kalau dari awal ada indikasi cacat, hasilnya tentu sulit dipercaya. Karena itu saya dan beberapa peserta lain meminta ujian diulang,” tegas Rosyid saat diwawancarai awak media

Kini, sorotan publik tertuju pada bagaimana panitia dan Pemerintah Desa Bago menyikapi desakan peserta. Keputusan akhir masih ditunggu, sementara suara Rosyid menjadi simbol kegelisahan para peserta yang menginginkan seleksi perangkat desa berjalan jujur dan transparan

Star

Redaksi

Satu Pelurumu Hanya Tembus Satu Kepala Manusia...Tetapi Satu Tulisan Seorang Jurnalis Bisa Tembus Jutaan Manusia (082331149898)

Recent Posts

Pekerja Minta Wasnaker Riau Segera Proses Laporan, Diduga PT. AJM-Olak Lalai Penuhi Kewajiban P3K dan BPJS

Sungai Mandau, Benua News.com — Minggu 12. Oktober 25, Pantauan kontrol sosial di lapangan mendapati… Read More

2 jam ago

Bupati Siak Afni Gelar Nikah Massal dan Sunat Massal Sempena HUT ke-26 Kabupaten Siak

Siak, Benua news com : Sebagai bagian dari rangkaian peringatan Hari Ulang Tahun ke-26 Kabupaten… Read More

2 jam ago

Polsek Tualang Amankan Motor Tanpa Plat dan Knalpot Brong Diduga Terlibat Balap Liar

Tualang, Benua news com : Minggu (12/10/2025) — Dalam rangka menjaga situasi keamanan dan ketertiban… Read More

2 jam ago

Ribuan Warga Antusias Ikuti Fun Run 5K dan 10K, Meriahkan Hari Jadi Kabupaten Siak ke-26

Siak, Benua news com : Sejak pukul 06.00 WIB pagi, kawasan Rumah Rakyat Siak sudah… Read More

3 jam ago

Usai Raih 14 Medali, Lampung Dapat Kepercayaan Jadi Tuan Rumah Pornas Korpri XVIII Tahun 2027

PALEMBANG, Benuanews.com — Provinsi Lampung resmi ditunjuk menjadi tuan rumah Pekan Olahraga Nasional (Pornas) Korpri… Read More

10 jam ago

Lampung Torehkan Prestasi Gemilang di Pornas Korpri XVII 2025, Koleksi 14 Medali, Tempati Peringkat 8 Nasional

Palembang, Benuanews.com - Semangat juang dan dedikasi tinggi aparatur sipil negara (ASN) asal Sai Bumi… Read More

14 jam ago

This website uses cookies.