MUARO JAMBI.(Benuanews.com)-Guna memutus mata rantai dan menekan penyebaran Covid 19, pemerintah kabupaten Muaro Jambi bersama polri dan TNI, jemput bola melakukan vaksinasi massal sampai ke tiap desa yang ada di kabupaten Muaro Jambi
Pemerintah kabupaten Muaro Jambi bersama polri dan satgas percepatan penanganan Covid-19, siap kan 3000 dosis vaksin untuk masyarakat yang ada ada dikecamatan Kumpeh ulu.
3000 dosis vaksin disiapkan dari Dinkes dan Polres Muaro Jambi, untuk masyarakat yang ada di 10 desa kecamatan Kumpeh ulu,yang dilaksanakan selama dua hari,dimulai dari pukul 08 pagi Sabtu (11/09) sampai dengan besok minggu (12/09), bertempat disebelah kantor desa sumber jaya depan SD Negeri 43,Sabtu 11/09/21
Kegiatan vaksinasi tersebut langsung ditinjau oleh Bupati Muaro Jambi Hj.Masnah Busro didampingi Kapolres Muaro Jambi, Kadis kesehatan,Kepala BPBD,kasat pol PP dan rombongan.
Hj.Masnah Busro bersama Kapolres Muaro Jambi langsung meninjau pelaksanaan proses pelaksanaan vaksinasi massal ,mulai dari Screening,penyuntikan vaksin,sampai administrasi.
Dalam kegiatan tersebut juga dihadiri oleh Petugas BPBD, Nakes Puskesmas,Nakes Dokes Polres Muaro Jambi Camat Kumpeh ulu,para kepala desa dan personil polres Muaro jambi
(Ardi)