Gugur Dalam Tugas,Kapolda Sumsel Berikan Santunan Ke Keluarga Briptu (Anumerta) Mohd Syahril Maulana Harahap

IMG-20220329-WA0008-1.jpg

PALEMBANG.(Benuanews.com)-Kapolda Sumsel, Irjen Pol Drs Toni Harmanto MH menyerahkan santunan kematian dengan status (gugur) atas nama almarhum Briptu (Anumerta) Mohd Syahril Maulana Harahap anggota Polres OKU Timur.

Penyerahan santuan ini pun diterima oleh ahli waris almarhum di Ruang Delegasi Mapolda Sumsel, Senin (28/3) dan disaksikan para PJU dan keluarga dari almarhum Briptu (Anumerta) Mohd Syahril Maulana Harahap.

“Kita sangat berduka cita atas meninggalnya anggota kita yang terbaik ini,” ujarnya kepada wartawan. Dirinya menuturkan, bahwa gugurnya beliau di waktu yang sangat baik di hari Jumat.

Ini akan menjadi keberkahan bagi almarhum gugur dalam tugas dan meninggalkan duka bagi pihaknya di jajaran kepolisian. “Sekali lagi kami turut berduka cita sedalam-dalamnya,” katanya.

Dirinya berharap santunan kematian tersebut diharapkan bisa meringankan beban dan dimanfaatkan keluarga yang ditinggal almarhum Briptu (Anumerta) Mohd Syahril Maulana Harahap.

Dalam kegiatan ini turut hadir Karo SDM Polda Sumsel Kombes Pol Ucu Kuspriyadi,SIK,MSi,MH Kabagwatpers Ro SDM, Kasubbag Khirdinlur Ro SDM, Paurkhirdinlur Ro SDM, Kapolres Ogan Komering Ulu Timur AKBP Nuryono Kepala PT ASABRI Cabang Palembang berserta Staf, Kapolres OKI AKBP.Dili Yanto dan orang tua dari almarhum Briptu (Anumerta) Mohd Syahril Maulana Harahap.

Kegiatan ini berjalan dengan baik dan tetap menerapkan protokol kesehatan seperti menjaga jarak hingga menggunakan masker.

(Wahyudi)

scroll to top