GMNI Hadir sebagai Poros Gerakan Mahasiswa di Kabupaten Flores Timur

Larantuka Benuanews.com

Dewan Pimpinan pusat (DPP) Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia (GMNI) Lantik Pengurus Dewan Pimpinan cabang (DPC) GMNI Flores Timur Jumat, 26 Februari 2021.

DPC GMNI Flores Timur di bawah kepemimpinan Ketua Julius Mini Badin dan Sekretaris Maryanti Sartika Lewowerang telah di lantik oleh Dewan Pimpinan Pusat GMNI. Dengan surat keputusan (SK) DPC GMNI Sikka tentang keabsahan pengurus Dewan Pimpinan Cabang.

Pengukuhan Pengurus DPC GMNI Flores Timur oleh DPP GMNI di wakili oleh Elvensias Umbu Maramba sebagai ketua badan usaha gerakan dan Imanuel Mau Dolu sebagai ketua bidang pariwisata ekonomi kreatifitas..

Berdasarkan pantauan media Benuanews.com saat acara pelantikan itu berlangsung hadir juga Bupati kabupaten Flores Timur Antonius Gege Hadjon, ST,
Kapolres yang di wakili, kepala Desa Lamawalang, Persatuan Alumni NTT, Dewan pimpinan daerah (DPD) NTT dan organisasi lainya seperti PMKRI dan LMND kabupaten Flores Timur.

Ketua DPC Flores Timur Bung Julius Mini Badin saat orasi Politik menegaskan kami akan selalu siap dan sedia untuk mengabdi kepada masyarakat, dengan ide ide yang Cemerlang untuk menghasilkan Gerakan-gerakan Kerakyatan yang konkrit.

“Saya bersama pengurus DPC GMNI Flores Timur berkomitmen GMNI sebagai poros gerakan mahasiswa di kabupaten Flores Timur yang berpihak kepada rakyat. Kami siap untuk mengisi ruang ruang yang kosong mulai dari Kampus, Desa, Kota bahkan sampai tataran Nasional.

Sementara itu DPP GMNI Bung Elvensias Umbu Maramba dalam sambutan saat pelantikan itu menyampaikan saya titipkan Kepada DPC GMNI Flores Timur yang baru saja dilantik, untuk tetap Siap dan Selalu aktif dalam melaksanakan Program-Program Kerja ke depan dengan sistematis karena kedepannya beban kita akan lebih berat tetapi jangan jadikan itu sebagai halangan jelasnya.

“Sebagaimana Korps Pejuang Pemikir tidak menjadi Jarkon belaka namun harus diimplementasikan dalam ruang gerakan kawan-kawan baik secara teoritis maupun praktek. Flotim adalah DPC Historis , Sehingga kawan kawan DPC GMNI Flotim harus siap Berdinamika dengan taktis dan Strategis serta berlandaskan watak kerakyataan agar tercapai cita-cita revolusi bangsa yaitu Sosialisme Indonesia”, tutup DPP.

Reporter Herry Dasilva

scroll to top