Diduga Mau Foto Selfi, Seseorang Terjatuh Dari Jalan Layang Kelok 9 Sedalam Lebih Kurang 30 M

WhatsApp-Image-2020-10-25-at-21.00.26.jpeg

Lima Puluh Kota (benuanews.com) — Salah seorang warga yang diduga hendak berselfi di kawasan jalan layang Kelok Sambilan, mengalami kecelakaan. Warga yang belum diketahui indentitasnya tersebut terjatuh dari jembatan paling atas di jalan layang tersebuti sekitar pukul 18.00 WIB.

Pantauan dilapangan sedang di lakukan evakuasi, sampai berita diturunkan belum jelas apa penyebabnya, sebagian informasi massh simpang siur, ada yang mengatakan jatuh, ada juga yang mengatakan bunuh diri bahkan selfi dan belum tahu apa penyebabnya.

Camat Harau Andri Yasmen saat dihubungi menyampaikan penyebab jatuhnya korban belum diketahui, informasi yang ada masih simpang siur.

Karena korban belum bisa di evakuasi sehingga alamat dan nama korban belom di ketahui dari mana asalnya.

Hingga magrib tadi petugas Basarnas, TNI dan Polri masih berjibaku melakukan evaluasi, karena, di perkirakan korban jatuh di jembatan paling atas yg di perkirakan kedalam lebih kurang 35 meter, karena jurang dalam yang cukup menyulitkan bagi petugas di tambah semak yg susah di lalui, untuk melakukan evakuasi

Dilain pihak Kapolres Payakumbuh AKBP Trisno Eko Santoso, melalui Kepala Satuan Lalulintas, AKP Mazwanda, saat dihubungi menyampaikan anggota masih malakukan evakuasi dilapangan terhadap korban.

“Diduga terjatuh hendak selfi di atas jalan layang. Sekarang anggota sedang di lokasi,” terang Kapolres Payakumbuh, AKBP Trisno Eko Santoso, melalui Kepala Satuan Lalulintas, AKP Mazwanda, Minggu (25/10/2020), malam.

Sedangkan, Kepala SAR Limapuluh Kota, Robbi Syahputra, mengatakan, korban diduga berfoto selfi di atas jalan Kelok Sambilan,Korban terjatuh dari atas jalan layang dengan ketinggian mencapai puluhan meter,Saat ini, tim gabungan tengah melakukan evakuasi terhadap korban di lokasi kejadian.

Kontributor : AY.

scroll to top