Dekat Dengan Masyarakat, Bhabinkamtibmas Polsek Cijaku Polres Lebak Aktif Menyambangi Warga Binaannya

IMG-20211214-WA0155.jpg

Lebak – Benuanews.com – Untuk memelihara situasi keamanan agar tetap kondusif, Bhabinkamtibmas Desa Kapunduhan Brigadir Sutardi melaksanakan DDS (Door to Door System). Selasa (12/12/2021)

DDS (Door to Door System) bertujuan agar masyarakat memahami akan pentingnya kamtibmas dengan melibatkan seluruh komponen masyarakat untuk memelihara dan menjaga kamtibmas, dan yang paling utama Polisi melalui tatap muka bersama masyarakat juga untuk menjalin tali silaturahmi, antara Polisi dengan masyarakat.

Pada kesempatan tersebut bhabinkamtibmas Brigadir Sutardi menyambangi warga yang sedang menjemur padi dan memberikan himbauan kepada warga apabila terdapat permasalahan kecil atau seandainya permasalahan tersebut bisa diselesaikan dengan baik jangan langsung Laporan Ke Kantor, Bisa menghubungi Bhabinkamtibmas.

Bhabinkamtibmas juga menyampaikan pesan-pesan kamtibmas agar warga dapat menjaga kerukunan antar tetangga atau antar warga dan dapat menjaga situasi kamtibmas dilingkungannya sendiri.

Kapolres Lebak Polda Banten AKBP Teddy Rayendra, S.I.K,. MIK melalui Kapolsek Cijaku IPTU Kasih Suparja mengatakan, kegiatan sambang dengan cara Door to Door System (DDS) masih menjadi cara yang sangat efektif dalam setiap pelaksanaan tugas Bhabinkamtibmas menyampaikan setiap perkembangan situasi dan informasi kepada masyarakat di kampung binaannya masing-masing.

Kemudian Kapolsek mengingatkan Kepada Bhabinkamtibmas selaku garda terdepan agar terus bersinergi dengan stakeholder diwilayah binaanya dalam upaya mensukseskan pencapaian vaksinasi Covid-19 guna memutus mata rantai penyebaran virus Corona Covid-19 ā€¯tuturnya

(Aguh)

scroll to top