Calon Kades Nomor Urut 2, Achmat Yani: Together We Can

Musi Banyuasin, benuanews.com – Achmat Yani Incumbent calon Kepala Desa, Mekar Jaya. Kecamatan, Bayung Lencir. Kabupaten, Musi Banyuasin. Provinsi, Sumatera Selatan. Siap melanjutkan Program-program yang tertunda karena terhalang oleh wabah virus Covid-19 serta akan berusaha semaksimal mungkin untuk mengurangi angka kemiskinan yang ada di Desa-nya, Rabu (07/09/2022).

 

Di tempat salah satu warga Desa, Mekar Jaya yang kerap disapa ‘Nawawi’ mengatakan. kalau Bapak Achmat Yani Kembali mencalonkan dirinya sebagai wakil dari kami, warga Desa, Mekar Jaya saya sangat mendukung karena selama dua periode dibawah kepemimpinan Bapak ‘Achmat Yani’ sudah kelihatan kemajuan desa.

“Apa lagi beliau ini sangat dekat sekali dengan ulama-ulama dan semoga beliau kembali terpilih dan diberi kepercayaan kembali oleh warga desa sini karena menurut saya dari segi mental beliau ini sangat dekat sekali dengan ulama-ulama,” ungkap ‘Nawawi’ sembari tersenyum ceria setelah mendengar ‘Achmat Yani’ lolos seleksi Pilkades dan menepati nomor urut 2 (dua).

Di tempat berbeda bertepatan di kediaman-nya ‘Achmat Yani’ membenarkan bahwa dirinya memang dekat dengan para ulama-ulama, “iya pak saya memang dekat dengan para ulama-ulama serta tokoh-tokoh agama masyarakat di sini, karena dengan cara tersebut saya bisa membenahi diri agar tidak kebablasan serta bisa tau mana yang baik dan yang buruk untuk saya dan warga desa,” ujarnya.

Lanjutnya, adapun Visi saya : melanjutkan pembangunan fisik maupun mental. dan Misi : bersama lembaga yg ada berkoordinasi mulai perencanaan sampai pelaksanaan sehingga semua kegiatan bisa tepat waktu. Dan jika saya terpilih kembali saya akan melanjutkan program-program yang tertunda karena Wabah Covid-19 dua tahun belakangan ini.

“Saya juga punya slogan yang berbunyi ‘Together we can’ apabila diartikan dalam bahasa Indonesia berbunyi ‘bersama kita bisa.’ walaupun Kalimat itu sederhana tapi menurut saya kalimat tersebut penuh dengan makna, ayo kita bangun desa kita secara bersama-sama untuk kesejahteraan kita bersama, “papar Achmat Yani.

Rendi

 

scroll to top