Batam Segera Punya KEK Pariwisata di Pulau Pangalap

jh.jpeg

Batam (benuanews.com) — Penjabat sementara Wali Kota Batam, Syamsul Bahrum Ph.D mengatakan Kota Batam akan mempunyai satu kawasan ekonomi khusus (KEK) pariwisata di Pulau Pangalap Kecamatan Galang Kota Batam.

“Letaknya di Pulau Pengalap, Kecamatan Galang,” kata Syamsul, Jumat (23/10).

Saat ini seluruh persyaratan dapat dipenuhi atas dukungan Pemko Batam dan Pemprov Kepri serta dilengkapi oleh pihak pengusaha sehingga proses penetapan Pulau Pengalap sebagai KEK pariwisata diharapkan bisa segera terwujud.

Dengan adanya KEK Pariwisata nantinya diharapkan bisa meningkatkan sektor pariwisata di Kota Batam. Pulau Pengalap menurut dia memiliki kawasan pantai yang menarik untuk dikunjungi.

“Sekarang kan belum ada di Batam sebagai KEK Pariwisata. Karena itu kita terus dorong supaya ini bisa segera terealisasi,” katanya.

Sebagai kawasan pariwisata seluas 150,8 hektare, sebagai hutan produksi seluas 84,8 hektare, dan peruntukan kawasan hutan konservasi seluas 99,1 hektare.

Jika terealisasi, nantinya jalur Singapura ke Pulau Pengalap akan dibuka. Sehingga hal ini diharapkan bisa menjadi daya tarik bagi wisatawan asal Singapura ke Batam.

“Kita masih terus koordinasi dengan pihak Imigrasi terkait hal ini,” katanya.

Kontributor : David

scroll to top