Atlet Renang Almira Raih 6 Emas, 2 Perak Dan 1 Perunggu

IMG-20220530-WA0132.jpg

Probolinggo Benua News.com – Prestasi membanggakan ditorehkan oleh atlit renang Kabupaten Probolinggo Almira Balqis Azizi Afladea dalam Piala Wali Kota Surabaya tahun 2022 di Kolam Renang Dispora Jawa Timur, Sabtu dan Minggu (28-29/5/2022).

Dalam ajang ini, Almira yang berada dibawah binaan Pengurus Kabupaten (Pengkab) Persatuan Renang Seluruh Indonesia (PRSI) Probolinggo ini meraih prestasi mentereng dengan memperoleh medali 6 emas, 2 perak dan 1 perunggu serta menjadi perenang putri terbaik KU 3.

Rinciannya, 6 medali emas diraih dalam kategori 50M gaya punggung, 100M gaya bebas, 100M gaya kupu-kupu, 200M gaya ganti IM, 100M gaya punggung dan 50M gaya bebas. 2 medali peran diraih dalam kategori 100M gaya dada dan 50M gaya kupu-kupu serta 1 medali perunggu diraih dalam kategori 50M gaya dada.

Ketua Pengkab PRSI Probolinggo A’at Kardono mengaku sangat bersyukur dan memberikan apresiasi kepada Almira karena mampu mengulang prestasi dan tradisi meraih medali dalam kejuaraan daerah (kejurda) Jawa Timur 2022.

“Alhamdulillah, dalam ajang antar klub yang digelar Pemerintah Kota Surabaya, atlit PRSI Kabupaten Probolinggo sukses meraih medali. Tentunya ini menjadi modal yang bagus untuk Porprov 2022 di Jember,” katanya.

Menurut A’at, tujuan keikutsertaan Almira dalam kejuaraan antar klub Piala Wali Kota Probolinggo ini adalah ingin melihat kemampuan dan lawan sehingga di Jember untuk Porprov mempunyai kesempatan dan peluang untuk meraih medali. “Ini sudah dapat medali dan bisa nomor gaya punggung spesialisnya sehingga semakin optimis di Jember nanti untuk bisa mencuri medali,” jelasnya.

A’at menegaskan sejatinya ada dua alit renang yang diterjunkan oleh Pengkab PRSI Probolinggo dalam ajang Piala Wali Kota Surabaya tersebut. Selain Almira, satu atlit renang lain adalah Jihan Chalista yang berhasil meraih medali 1 perak dan 3 perunggu.

“Harapannya tentunya tetap yang atlit dan pengurusnya akan memaksimalkan semua program sehingga nanti pada akhirnya puncak pembinaannya ketemu di Porprov. Jika sukses meraih medali, berarti pembinaannya sudah maksimal. Harapan saya diprogramkan pengurus bisa dibuktikan saat ajang regional jawa tmur,” terangnya.

Lebih lanjut A’at menambahkan Piala Wali Kota Surabaya ini merupakan sebuah TC (Training Center) atau pemusatan latihan dalam rangka persiapan atlit yang akan mengikuti Porprov 2022 di Jember. “Jadi sebagai bagian sparing kejuaraan sebelum Porprov Jawa Timur. Semoga atlit renang ini dapat memberikan medali di Porprov Jawa Timur yang akan datang,” tambahnya.

Sementara Ketua Umum KONI Kabupaten Probolinggo Sugeng Nufindarko menyambut baik dan memberikan apresiasi atas prestasi yang sudah ditorehkan oleh atlit renang Kabupaten Probolinggo.

“Alhamdulillah. Saya mengucapkan selamat atas sukses yang telah diraih. Terus berlatih dan berlatih agar lebih sukses lagi di kejuaraan-kejuaraan yang lainnya. Ini merupakan awal yang baik untuk menyongsong Porprov 2022 di Jember,” katanya.

Menurut Sugeng, sudah mulai terlihat kalau pembinaan dan latihan dilakukan terus menerus akan menuai hasil yang baik. “Kuncinya adalah berlatih dan berlatih. Terus semangat meraih prestasi,” pungkasnya.

(Put)

Redaksi

Redaksi

Satu Pelurumu Hanya Tembus Satu Kepala Manusia...Tetapi Satu Tulisan Seorang Jurnalis Bisa Tembus Jutaan Manusia (082331149898)

scroll to top