Anggota DPRD Provinsi NTB Hadir Dan Salurkan Bantuan Kepada Warga Yang Terdampak Bencana

IMG-20221025-WA0039.jpg

Dompu, NTB benuanews.com -Selain melakukan reses dalam rangka menyerap aspirasi masyarakat, anggota DPRD Propinsi NTB, Adhar Pangeran juga menyalurkan bantuan sebanyak 85 dus Mie Instan pada korban bencana alam angin puting beliung di Desa Sorisakolo, Kecamatan Dompu,Kabupaten Dompu, NTB.

Kegiatan reses anggota DPRD Propinsi NTB ini, dipimpin oleh Kepala Desa SoriSakolo, Umar H. Rasyd dan di hadiri oleh Sekertaris Desa, Ketua Bumdes, Ketua Karang Taruna, juga diikuti oleh puluhan warga yang merupakan korban bencana alam. Kegiatan yang berlangsung Selasa (25/10) tadi berlangsung khidmat.

Pada kesempatan itu, Kepala Desa menyampaikan ucapan terimakasih atas kehadiran anggota DPRD Propinsi NTB untuk bertemu langsung dengan masyarakat yang terdampak bencana alam. Disamping itu juga kepala Desa menyampaikan beberapa usulan masyarakat yang sudah dirampung oleh pihaknya.

“Saya selaku Pemerintah Desa Sori Sakolo mewakili masyarakat yang ada, mengucapkan terima kasih kepada Bapak Adhar Pangeran selaku anggota DPRD Provinsi NTB yang telah membantu meringankan beban para korban dengan menyalurkan bantuan berupa Mie Instan sebanyak 85 Dus,”ucapnya.

“Masyarakat kami baru saja mendapatkan musibah bencana alam Angin Puting beliung, puluhan rumah warga rusak parah. Untuk itu, kami berharap kepada pak Adhar Pangeran selaku anggota DPRD Provinsi NTB kiranya ada perhatian yang lebih terhadap masyarakat Dompu khususnya di Desa Sori Sakolo ini,”kata Kades.

lanjut Kades, kegiatan reses disertai penyerahan lansung bantuan sejumlah 85 dus Mie Instan kepada korban bencana alam ini, mudah-mudahan bisa bermanfaat dan membantu meringankan beban bagi korban.

“Kami berharap agar Pak Adhar Pangeran dapat membantu memajukan daerah Dompu, dan semoga apa yang menjadi aspirasi kita dapat diperjuangkan oleh pihaknya di Provinsi NTB. Kami percayai bahwa beliau wakil rakyat yang mampu memperjuangkan kebutuhan masyarakat Kabupaten Dompu,”ungkap Kades.

Sementara anggota DPRD Propinsi NTB, Adhar Pangeran dalam sambutannya menyampaikan ucapan terimakasih kepada Kepala Desa Sori Sakolo dan jajarannya karena sudah membantu mediasi bersama masyarakat yang terdampak bencana alam ini.

“Allhamdulilah melalui reses pertama saya ini, dimana pada hakikatnya saya dari rakyat tentu harus kembali kepada rakyat, karena berkat dorongan dukungan semua pihak saya bisa menjadi anggota DPRD Provinsi NTB,”ucap mantan Jurnalis INews TV ini.

Adhar menjelaskan, pihaknya di DPRD Provinsi NTB saat ini akan selalu berjuang serta membantu apa yang menjadi keluhan ini, usulan serta saran dari masyarakat, agar dapat membangun serta memajukan daerah Kabupaten Dompu ini demi terciptanya kesejahteraan bersama, akan dilakukan nya bersama 2 anggota DPRD Propinsi NTB lainnya.

“Insyallah semua aspirasi dari masyarakat Desa Sori Sakolo ini akan saya perjuangkan lewat rapat nantinya. Langkah pertama saya yakni akan datangi dinas terkait dan menyampaikan semua apa yang dikeluhkan warga korban bencana alam,”jelas Pangeran.

Pada kesempatan itu juga, Pangeran berharap adanya dukungan dan doa dari warga Dompu umumnya dan warga Desa Sorisakolo khususnya agar apa yang menjadi usulan seluruh masyarakat Desa Sorisakolo ini semuanya dapat terpenuhi.

“Semoga keluarga dan saudara kita yang mendapatkan ujian saat ini dapat diberikan kekuatan dan ketabahan dalam menghadapinya, insyallah saya yakin dibalik musibah yang menimpa saudara kita itu akan ada hikmahnya,”harapnya.
(imran Reporter)

scroll to top