Anak Anak Takut Jarum Suntik Saat Vaksin,Ini Yang Dilakukan Polresta Banjarmasin

IMG-20220219-WA0012-1.jpg

BANJARMASIN.(Benuanews.com)- Terkadang saat akan diberikan vaksin Covid-19, berbagai drama dilakukan anak-anak. Hal itu rata-rata dikarenakan takut jarum suntik.

Guna memotivasi agar tidak takut, untuk itu jajaran Polresta Banjarmasin memberikan konseling kepada mereka

Seperti yang dilakukan Kabag SDM Polresta Banjarmasin Kompol Ana Setiani S.M., saat pelaksanaan vaksinasi di Mapolsek Banjarmasin Barat, Jumat (18/02/2022)

Sosok perwira menegah Polri berpangkat melati satu itu tampak memberikan konseling dan pemahaman kepada anak-anak yang akan menerima suntikan vaksin Covid-19.

“Alhamdulillah semuanya berjalan lancar walaupun terjadi drama sejenak. Ada anak yang takut jarum suntik akhirnya berhasil menerima vaksin, ” terang Kabag SDM.

Ia juga menambahkan untuk dukungan dan penguatan psikologis kepada anak-anak saat vaksinasi sangat lah penting.

“Semoga anak-anak ini selalu ini diberikan kesehatan dan di jauhkan dari Covid-19, ” jelas Kabag SDM.

“Karena mereka adalah generasi penerus bangsa di masa yang akan datang dan kita semua harus saling menjaga dan saling melindungi, ” pungkasnya.

(Red)

scroll to top