Puluhan Perangkat Desa Persiapan Berunjuk Rasa Di Depan kantor Bupati

IMG-20220302-WA0033.jpg

Labusel-BENUA SUMUT NEWS
Puluhan Perangkat Desa Persiapan dikabupaten LabuhanBatu Selatan yang sudah dinonaktifkan berunjuk rasa di depan Kantor Bupati dan kantor Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Labusel desa sosopan kecamatan kotapinang kabupaten Labuhan Batu Selatan Sumatera Utara Rabu (2/3-2022).

Para pengunjuk rasa meminta Pemerintah agar membayarkan gaji mereka sejak 2020 hingga 2021 semalam 10 bulan dan pemerintah LabuhanBatu Selatan agar dapat memperhatikan nasib mereka.

Kedatangan para pengunjuk rasa disambut oleh Kepala Dinas Pemerintahan dan pedesaan (Kadis Pemdes) Zulkarnaen S.Sos.,”meyampaikan kepada Pengunjuk Rasa,bahwa hal ini masih dalam proses,kita juga harus menyampaikan kepada atasan kita.”jelasnya.

Usai menyampaikan orasi di depan kantor Bupati,para pengunjuk rasa melanjutkan aksi ke kantor dewan perwakilan rakyat (DPRD)setiba nya dikantor Dprd, Pengunjuk rasa disambut oleh anggota DPRD dari fraksi Golkar H.Saiman.

Dalam penyampaian nya,H.Saiman mengatakan terimakasih kepada kepada adek adek yang telah menyampaikan aspirasi,dan kita akan sampaikan kepada pimpinan kita,agar hal ini bisa di RDP kan.. katanya.

Saat di konfirmasi,Ketua kondinator aksi, Muhammad Nurdin Ananda Hrp, mengatakan,”Sejak di tiadakan nya Desa Persiapan,kami dari sejumlah Kaur di nonaktifkan,dan honor kami tidak di bayar selama 10 Sepuluh desa, untuk itu kami berharap agar honor tersebut merupakan hak kami kiranya segera dapat dibayarkan, ungkap nya.(K.Nasution)

scroll to top