Cegah C3, Polsek Weleri Gelar Patroli BLP di Sejumlah Obyek Vital

IMG-20220225-WA0069.jpg

Benuanews.com, Kendal – Polsek Weleri melakukan kegiatan penjagaan Mako Polsek Weleri serta pelaksanaan Patroli Blue Light Patroli (BLP) Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) dipimpin Aiptu Siswanto beserta anggota Piket fungsi, Jum’at (25/2/2022).

Sasaran patroli diantaranya obyek vital perbankan, stasiun KA, SPBU, pertokoan, tempat ibadah, Jalan Lingkar Weleri.

Kspkt I Aiptu Siswanto mengatakan bahwa tindakan yang dilakukan patroli dialogis serta menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas kepada warga, Satpam atau tenaga keamanan dan masyarakat untuk antisipasi terjadinya kriminalitas Curat, Curas, Curanmor (C3).

“Penyampaian imbauan kepada masyarakat dalam rangka pencegahan dan penanganan Covid-19 dengan melaksanakan protokol kesehatan dalam setiap kegiatan masyarakat Weleri,” ujarnya.

Sementara itu Kapolsek Weleri AKP Ruslan S.H M.M mengatakan “Bahwa hingga saat ini situasi wilayah hukum Polsek Weleri dalam keadaan aman kondusif.

“Dalam menjaga keamanan kami dan anggota selalu melakukan patroli Blue Light Patroli (BLP) serta kami mengimbau kepada masyarakat dalam membantu pemerintah untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19, di wilayah Weleri,” jelas Kapolsek Weleri. (DD)

scroll to top