Mataram NTB benuanews.com – Festival Olahraga Rekreasi Masyarakat Nasional (FORNAS) VIII Tahun 2025 resmi digelar di Kota Mataram. Salah satu venue utama kegiatan, yakni Ruang Terbuka Hijau (RTH) Taman Mataram, menjadi pusat sejumlah pertandingan seru yang berlangsung penuh semangat pada Sabtu (26/07/2025).
Untuk memastikan keamanan selama pertandingan berlangsung, Kapolsek Mataram AKP Mulyadi SH turun langsung memimpin pengamanan ketat di lokasi. Di RTH Taman Mataram, sejumlah permainan dan olahraga beregu dipertandingkan, di antaranya Bogolo dan Airsoft Gun, yang diikuti oleh kontingen dari 13 provinsi di Indonesia.
“Hari ini berlangsung tiga jenis perlombaan yang diawali dengan upacara pembukaan oleh masing-masing Ketua Umum dan Koordinator Pertandingan. Hadir pula Kapolresta Mataram Kombes Pol Hendro Purwoko, SIK, MH, didampingi Plt. Kabag Ops Kompol Yozana Fazri, SIK, MH, CPHR, serta sejumlah tamu undangan,” ujar Kapolsek Mulyadi.
Dalam pengamanan tersebut, sebanyak 12 personel gabungan dari Polsek Mataram dan Polresta Mataram disiagakan, dengan fokus pada area pertandingan, pintu masuk utama, dan lokasi parkir.
Kapolsek Mulyadi menegaskan bahwa kehadiran polisi bukan sekadar penjagaan fisik, tetapi bagian dari komitmen Polri dalam mendukung olahraga masyarakat dan menjaga kondusivitas kegiatan berskala nasional tersebut.
“Pengamanan ini bertujuan agar FORNAS VIII berjalan aman, lancar, dan penuh kegembiraan sesuai dengan tema ‘Kalah Menang Semua Senang, NTB Mendunia’. Kita ingin memberikan kesan terbaik bagi peserta maupun masyarakat,” tegasnya.
Dengan berlangsungnya FORNAS di NTB, Kapolsek berharap momentum ini bisa membangkitkan semangat olahraga masyarakat serta mempererat persaudaraan antar daerah, diiringi suasana yang aman dan tertib hingga seluruh rangkaian kegiatan selesai. (Dv)