Kuatkan Keorganisasian FJJ Bahas Program Kerja

IMG-20210123-WA0127.jpg

JAMBI.Benuanews.com,-Forum Jurnalis Jambi (FJJ) mengadakan silaturahmi sekaligus rapat koordinasi (rakor) antar anggota, Sabtu (23/1/21). Rapat yang dipimpin oleh Budi Harto selaku ketua FJJ juga membahas program kerja kedepannya.

Maka dari itu, kata Budi, FJJ perlu dukungan dan saran dari seluruh anggota, agar gerakan FJJ kedepannya semakin terukur dan terarah dalam menjalankan roda organisasi.

“Besarnya sebuah organisasi tidak terlepas dari kekompakan, Maka dari itu kami perlu masukan agar gerakan kita semakin terukur,” kata dia.

Karna menurutnya, FJJ tidak hanya sebuah forum silaturahmi saja, melainkan sebuah forum yang memiliki legalitas dengan visi-misi meningkatkan profesionalitas jurnalis di Jambi.

Begitupun, kedepannya FJJ mentargetkan pada bulan April FJJ sudah terbentuk diseluruh kabupaten/kota di dalam Provinsi Jambi.

“FJJ bukan hanya group wa group saja, FJJ adalah wadah kita semua. Maka untuk menguatkan forum ini adalah kebersamaan, dari itu kami mengharapkan ide dan pikiran kawan-kawan dalam membesarkan forum ini,” tukasnya.

 

Kemudian, Oman Nurahman atau yang akrab disapa kang Maman yang menjabat sebagai Seksi Hubungan dan Kerjasama mengatakan, kedepannya akan melakukan silaturahmi keberapa instansi pemerintah baik secar vertikal maupun horizontal.

 

Menurutnya, FJJ terlahir dari motivasi bagaimana dalam menjaga citra para jurnalisme, karna katanya FJJ konsisten untuk pendampingan dan pengorganisiran kawan-kawan jurnalis di Jambi.

Kemudian, diakhir acara ketua FJJ menyerahkan Kartu Tanda Angota (KTA) dan baju Forum Jurnalis Jambi secara simbolis.

FJJ Eko

scroll to top